Hasil Kualifikasi Piala Asia Indonesia VS Hongkong, Garuda nusantara bantai Hongkong 5-1



SURABAYA Timnas Indonesi U-20 Berhasil mengalahkan Hongkong pada laga kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dengan skor 5-1 di stadion (GBT) Gelora Bung Tomo, Surabaya, Pada Jumat (16/9/2022).

Timnas Indonesia menutup babak pertama dangan keunggulan 3-0 berkat gol Rabbani Tasnim, Alfriyanto Nico, dan Zanadin Fariz.

Pada babak kedua Hongkong mampu memperkecil ketertinggalan pada menit ke-58 lewat gol pinalti.

Dengan hasil ini Indonesia memperketat persaingan di klasemen grup F. Indonesia mengumpulkan enam poin, sama dengan vietnam dengan selisih gol (+8). Indonesia selanjutnya akan menghadapi Vietnam pada Minggu (18/09/2022) Malam WIB.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Indonesia membuka keunggulan pada menit ke 10 dari tendangan bebas sisi kanan, Umpanan cantik dari Zanadin Fariz berhasil di eksekusi dengan baik oleh Rabbani Tasnim dengan sundulan.

Alfriyanto Nico menggandakan keunggulan timnas Indonesia pada menit ke-21 lewat kerja sama satu dua dan menggiring bola ke dalam kotak pinalti. Nico kemudia melepaskan tembakan ke arah pojok kanan bawah.

Pada menit ke-43 Zanadin Fariz mencetak gol indah, Zanadin mampu melewati empat pemain Hongkong dan kemudian membuat dua lagi pemain Hongkong tak berdaya lewat umpan satu dua dengan Rabbani.

Aksi tersebut diakhiri dengan tendangan chip yang tak dapat dijangkau oleh Pong Cheuk Hei.

Timnas Indonesi menutup babak pertama dengan skor sementara 3-0 untuk timnas Indonesia

Babak Kedua

Pada awal babak kedua timnas Indonesia tidak mengendorkan serangan, Serangan demi serangan pun terus dilakukan Arsa Ramadan dkk.

Peluang untuk Indonesia lewat sepakan Rahmat Beri yang menyambut umpan datar Nico. Namun bola masih melebar tipis dari gawang timnas Hongkong.

Handball Ahmad Rusadi di dalam kotak pinalti pada menit ke-58 membuahkan pinalti untuk timnas Hongkong.

Sementara itu Cahya Supriyadi harus di tandu keluar lapangan setelah bertabrakan dengan Rahmat Beri santoso dan di bawa oleh ambulan.

Shin Tae-yong kemudia menunjuk Aditya Arya Nugraha untuk menggantikan Cahya Supriyadi.

Aditya Arya mampu menepis tendangan penalti Chen Ngo Hin.

Namun sayang bola muntahan langsung dimanfaatkan oleh Chen Ngo Hin untuk membobol gawang timnas Indonesia.

Pada menit ke-85 gol dari Marselino Ferdinan memperbesar keunggulan timnas Indonesia. Umpan terobosan dari Robi Darwis, Disambut dengan baik oleh Marselino sepakan keras ke arah tiang jauh.

Indonesia mendapatkan tendangan pinalti pada menit ke-89 usai Marselino dijatuhkan di kotak terlarang. Marselino mengeksekusi sendiri tendangan pinalti dan sukses menaklukan kiper Hong Kong dengan sepakan ke pojok kanan bawah gawang.

Timnas U-20 menutup pertandingan dengan kemenangan 5-1 atas Hong Kong.

Hasil ini membuat timnas Indonesia harus menentukan nasib dengan melawan Vietnam pada tanggal 18 September mendatang.

Susunan Pemain Indonesia VS Hong Kong

Indonesia: Cahya Supriyadi; Ahmad Rusadi, Barnabas Sobor, Dia Syayid Alhawari; Zanadin Fariz, Achmad Maulana, Doni Tri Pamungkas, Arsa Ramadan; Alfriyanto Nico, Rabbani Tasnim Siddiq, Rahmat Beri Santoso

Pelatih: Shin Tae-yong


Hong Kong: Pong Cheuk Hei, Ryan Lee, Xavier Chang, Ellison Tsang, Tang In Chim, Adriel Chan, Sohgo Ichikawa, Chen Ngo Hin, Osmond Chan, Lee Lok Him, Law Cheuk Hei

Pelatih: Cheun Kin Fung

No comments:

Post a Comment