Salah satu pendatang baru layanan pesan online makanan resmi masuk ke Indonesia. AirAsia Food merupakan salah satu bagian dari platform Super App milik maskapai penerbangan asal Malaysia tersebut.
Melansir
dari laman resmi maskapai, platform AirAsia Food telah aktif di wilayah
Tangerang dan sekitar per 8 Maret 2022. Tentu, selanjutnya, pengguna di kota
lain juga bisa ikut menikmati layanan AirAsia Food.
Nah,
bagi pemilik usaha Usaha Mikro Kecil dan Menengah atau UMKM bisa jadi bagian
dari Merchant AirAsia Food. Ada keuntungan saat telah mendaftarkan usaha
sebagai merchant AirAsia Food berikut. Keuntungan sebagai merchant AirAsia Food
Berikut
ini beberapa keuntungan dari mendaftarkan merchant AirAsia Food.
· Adanya potongan Komisi yang rendah.
· Bisa daftar gratis dan tanpa biaya tambahan.
· Aktivasi merchant bisa dilakukan dengan cepat.
Pemilik
usaha wajib mengetahui beberapa persyaratan yang wajib dipenuhi.
Syarat Daftar Menjadi Merchant AirAsia
Food
Selanjutnya,
pemilik usaha yang ingin daftar Merchant AirAsia Food wajib penuhi persyaratan
berikut.
· Memilik nama Warung/Merk Toko
· Memiliki Nama Legal dalam bentuk PT atau toko resmi.
· Keberadaan atau alamat Perusahaan atau Warung yang jelas.
· Transparansi pemiliki perusahaan atau warung.
· Email dan Nomor HP Aktif.
Wilayah Operasional AirAsia Food
Tercatat
ada beberapa wilayah operasional AirAsia Food seperti Jakarta, Bogor, Depok,
Tangerang, dan Bekasi. Selain itu, ada juga beberapa kota lain seperti Bandung,
Cirebon, Surabaya, Malang, dan Yogyakarta.
Berikutnya, calon merchant AirAsia
Food wajib ketahui tahapan cara daftarnya.
Cara
daftar Merchant AirAsia Food
Simak cara daftar merchant
AirAsia Food berikut ini.
·
Buka laman Airasia pada browser.
·
Berikutnya masukkan semua formulir pendaftaran.
·
Masukkan Nama Resto/warung/Merk.
·
Masukkan Jenis Kuliner.
·
Masukkan Nama Perusahaan/Badan Usaha.
·
Isi Alamat Resto/Warung.
·
Pilih lokasi pendaftaran sesuai alamat.
·
Masukkan Email aktif.
·
Masukkan nama Pemilik Resto.
·
Masukkan Nomor HP Aktif.
·
Kemudian klik Kirim.
·
Tunggu balasan email dan konfirmasi.
Setelah mengirimkan formulir
pendaftaran merchant AirAsia Food, konfirmasi akan dilakukan dalam waktu
tertentu.
Demikian beberapa cara daftar
merchant AirAsia Food setelah peluncuran di Indonesia.
Syarat dan ketentuan dari
daftar merchant AirAsia Food bisa saja berubah sewaktu-waktu.
No comments:
Post a Comment